Puan Minta Kader PDIP Jaga Soliditas Semua Tingkatan untuk Menangkan Pileg dan Pilpres 2024

Kader PDIP harua menjaga soliditas kader dan pengurus partai di semua tingkatan. Hal ini, agar bisa memenangi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Hal tersebut, disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP, Puan Maharani dihadapan puluhan ribu kader dan struktural dari 35 kabupaten/kota di Provinsi Jawa Tengah menghadiri konsolidasi pemenangan pileg dan Pilpres 2024 yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat (25/8) malam

Sebanyak 33.000 kader PDIP terlihat mengelilingi panggung utama yang ada di tengah stadion, sementara yang lainnya duduk memadati tribun.

Puan Maharani hadir secara langsung untuk mengobarkan semangat puluhan ribu kader PDIP yang hadir pada kegiatan dengan tema “Nyalakan Api Semangat, Satu Barisan Satu Komando’’ itu.

Putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu menekankan soliditas kader dan pengurus partai di semua tingkatan agar dapat memenangi Pileg dan Pilpres mendatang. Dirinya menyebut program-program Presiden Joko Widodo merupakan program dari PDIP.

“Kami ingin kepemimpinan nasional ke depan dapat diteruskan dari PDIP. Solid menangkan Ganjar Pranowo,” jelas dia.

Kesolidan yang disampaikan oleh Puan Maharani itu juga ditekankan oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri melalui rekaman video yang ditampilkan melalui layar lebar.

Megawati mengingatkan bahwa dirinya telah memutuskan Ganjar Pranowo sebagai capres dari PDIP sehingga barisan banteng serta Soekarnois di Jawa Tengah harus memenangkan yang bersangkutan.

“Instruksi segera singsingkan lengan baju, kobarkan semangat juang. Siapkan saksi pemilu, jurkam terbaik, yang paling penting turun ke bawah dengan santun,” ujar Megawati.

Sementara itu, Ganjar Pranowo siap melanjutkan instruksi yang telah diberikan PDIP dan mengajak semua kader untuk bergerak lebih cepat dalam upaya pemenangan. 

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini