Kabar duka datang dari Kepolisian Republik Indonesia. Salah satu perwira tinggi (Pati) Polri, Brigjen (Purn) Yusri Yunus, meninggal dunia pada Minggu (19/1), pukul 20.53 WIB di RSCM.
Jabatan terakhir Yusri Yunus yakni Direktur Registrasi dan Identifikasi Korps Lalu Lintas (Dirregident Korlantas) Polri. Sebelumnya, ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Metro Jaya.
“Turut berduka cita atas wafatnya Brigjen Polisi (Purn) Yusri Yunus,” ujar Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko di Jakarta, Senin (20/1).
Ia menyampaikan doa kepada almarhum dan juga kepada keluarga yang ditinggalkan.
“Semoga almarhum husnul khatimah, diampuni dosa-dosanya, diterima amal ibadahnya, dan ditempatkan yang terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan keikhlasan,” sambungnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, almarhum akan dimakamkan pada Senin pada pukul 10.00 WIB di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan.
Diketahui, Yusri Yunus merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan tahun 1991.
Sebelum menjabat sebagai Dirregident Korlantas Polri, jenderal bintang satu tersebut memiliki segudang pengalaman dari bidang lalu lintas hingga kehumasan. Pada era 1990-an, beliau pernah menjabat sebagai Danton Gassus Satlantas Polrestabes Makassar Polda Sulsel dan Kasatlantas Polres Maros Polda Sulawesi Selatan.
Ia tercatat pernah menjabat sebagai Kabid Humas Polda Jabar, Kabagpensat Ropenmas Divisi Humas Polri.