KPK Gelar OTT di Jakarta Utara

Intime – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di wilayah Jakarta Utara pada Jumat (9/1).

Dari Operasi senyap tersebut, KPK menangkap eorang pejabat di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Kementerian Keuangan.

Sejumlah pihak yang diamankan dalam operasi tersebut telah dibawa ke Gedung Merah Putih KPK di Jalan Kuningan Persada Kavling 4, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Mereka saat ini tengah menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik untuk pendalaman perkara.

Sesuai ketentuan, KPK memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum pihak-pihak yang diamankan dalam OTT.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini