Proses rekapitulasi suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024 sudah di tingkat kecamatan.
Ketua Tim Pemenangan Pram-Doel, Lies Hartono atau Cak Lontong memaparkan hasil rekapitulasi suara Pilgub Jakarta di 44 kecamatan. Hasilnya, mereka menyebut Pram-Rano unggul di 42 kecamatan.
“Kami sampaikan bahwa pasangan nomor urut tiga Mas Pram-Bang Doel memperoleh suara, saya sebutkan ya, untuk paslon nomor tiga, 2.183.239 suara. Sama dengan 50,07 persen,” ucap Cak Lontong di Jakarta, Selasa (3/11).
“Sedangkan Paslon 01 (Ridwan Kamil-Suswono) memperoleh suara 1.718.160 suara. Sama dengan 39,40 persen. Paslon 02 (Dharma Pongrekun-Kun Wardana), 459.230 suara atau sama dengan 10,53 persen.” tambahnya.
Cak Lontong juga berterima kasih dalam proses rekapitulasi di tingkat kecamatan, tidak ada saksi yang keberatan terkait dengan perolehan suara yang sudah ditetapkan.
“Kami juga meyakini bahwa proses rekapitulasi selanjutnya di tingkat kota dan kabupaten hasilnya akan sama dan tidak ada perubahan yang berarti,” ucap pria asal Jawa Timur itu.
Berikut sebaran keunggulan paslon 03:
Kepulauan Seribu: Unggul di seluruh kecamatan (2 kecamatan)
Jakarta Utara: Unggul di 5 dari 6 kecamatan
Jakarta Barat : Unggul di seluruh kecamatan (8 kecamatan)
Jakarta Pusat: Unggul di seluruh kecamatan (8 kecamatan)
Jakarta Selatan: Unggul di seluruh kecamatan (10 kecamatan)
Jakarta Timur: Unggul di 9 dari 10 kecamatan.