Intime – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino mendampingi Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meninjau kantin sehat di SMKN 57 Jakarta Selatan, pada Selasa (20/5).
“Ya hari ini diundang oleh gubernur untuk mendampingi beliau, untuk melihat langsung peresmian secara seremonial ya,” ucap Wibi dalam akun Instagram pribadinya @wibiandrino, Selasa (20/5).
“Bahwasanya ada kantin sehat di SLTA-SLTA sederajat. Ya kita perhatikan ini sangat amat langkah baik yang dilakukan oleh gubernur,” lanjutnya.
Menurut dia, ini menunjukkan komitmen Pemprov DKI dalam memastikan anak-anak Jakarta mendapatkan akses makanan bergizi dan lingkungan belajar yang sehat.
“Pertama terhadap anak-anak siswa didik ya untuk dibiasakan untuk mengerti apa yang mereka makan. Itu dulu point pentingnya di situ ada kandungan kalori, berapa kalori yang digunakan.
Ia menilai, dengan kantin sehat ini sekolah atau pemerintah bisa mengawasi kandungan makanan yang akan disantap oleh para pelajar.
“Ini kan penting sekali yang selama ini mungkin kita abai. Jadi anak-anak sekolah itu makan sembarangan di luar kandunganya ga jelas apa,” paparnya.
Lanjut dia, dengan kualitas gizi yang baik, kualitas gizi yang terukur harapannya bisa memberikan hasil yang baik kepada anak-anak peserta didik.
“Mereka bisa memiliki apa tubuh yang sehat sehingga menyerap pelajaran pelajaran jadi lebih mudah lebih baik,” tuturnya.
Politikus NasDem ini menuturkan, DPRD DKI mendorong agar program kantin sehat ini diperluas ke seluruh sekolah di Jakarta secara bertahap dan disertai pengawasan ketat atas kualitas makanan serta keterlibatan UKM pangan sehat lokal.
“Ada komponen tadi saya lihat kan ada misalnya bakmi ayam dia 300 kalori nah dalam satu hari tubuh manusia ini sebenarnya membutuhkan beberapa kalori untuk bisa beraktivitas. Nah untuk lebih dari pada itu bisa apa obesitas overweight segala macam sehingga anak bisa ngantuk lemas,” tuturnya.