Survei SMRC: Elektabiltas Pramono-Rano Kalahkan Ridwan Kamil-Suswono

Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei terbaru mereka terkait elektabilitas paslon di Pilgub Jakarta 2024 pada Rabu (13/11).

Berdasarkan survei ini, paslon nomor 3 Pramono-Rano unggul dari paslon nomor 1 Ridwan Kamil-Suswono. Sedangkan paslon nomor 2 Dharma-Kun berada di urutan paling bawah.

Elektabilitas Pramono-Rano bertengger di angka 46 persen, meninggalkan Paslon 01 Ridwan Kamil-Suswono (Rido) dan Paslon 02 Dharma Pongrekun – Kun Wardana (Dharma-Kun).

Pasangan RIDO bertahan di angka 39,1 persen dan Dharma-Kun 5,1 persen. Yang belum tahu sekitar 9,8 persen.

SMRC mengungkapkan, ada dinamika sekitar 3 minggu terakhir yang membuat Pramono-Rano mengungguli RK-Suswono. Beberapa indikator yang menyebabkannya adalah popularitas pasangan tersebut.

SMRC melihat keunggulan Pramono–Rano kemungkinan disebabkan oleh kualitas popularitas pasangan tersebut. Popularitas dan kedisukaan pada Rano Karno jauh di atas Ridwan Kamil maupun Suswono.

Rano sudah dikenal 93 persen warga. Dari yang kenal tersebut, 92 persen di antaranya menyukai aktor Si Doel Anak Betawi itu. Sementara kedisukaan atau penerimaan publik pada Pramono mencapai 77 persen.

SMRC menuturkan, tidak menutup kemungkinan Pilgub Jakarta bisa terjadi dalam satu putaran. Dan dari fakta elektabilitas seminggu terakhir, pasangan Pramono-Rano paling potensial mendapatkan suara di atas 50 persen.

Survei SMRC dilakukan pada 31 Oktober hingga 9 November 2024. Populasi survei melibatkan seluruh warga negara Indonesia di Jakarta yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berumur 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan.

Dari populasi itu dipilih secara random (stratified multistage random sampling) 1.210 responden. Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, asumsi simple random sampling.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini