Tampil Impresif, Canya Prasetyo Berhasil Raih Runner Up Motorsport Auto Gymkhana di Malaysia

Pembalap nasional Canya Prasetyo berhasil naik podium dengan menjadi Runner Up pada ajang Asia Pacific Auto Gymkhana, Motorsport Auto Gymkhana di Negeri Jiran Malaysia. Kejuaraan balap yang diselenggarakan pada 30 September 2023 di area Sirkuit Sepang Malaysia itu sukses mengantarkan Canya Prasetyo meraih peringkat.

Penampilan Canya Prasetyo di kelas wanita ini banyak sekali mendapat perhatian dari dalam dan luar negeri, karena selain cepat juga atraktif dalam mengendarai mobil balap nya.

“Aku senang akhirnya bisa membawa nama Indonesia di arena balap International” buka Canya Prasetyo, putri tercinta dari Ketua DPRD DKI, H Prasetyo Edi Marsudi.

“Bertanding di luar negeri mempunyai rasa bangga tersendiri apalagi membela bendera merah putih” tambah Canya Prasetyo dengan wajah sumringah.

Juara nasional slalom wanita 2023 ini juga mampu tampil konsisten di tahun 2023 ini, baik di arena slalom dan rally.

“Mbak Canya adalah figur “Kartini” di era milenial” ujar Gerry Rosanto, Ketua Komisi Slalom Pengurus Pusat IMI, yang sekaligus mendampingi team Gymkhana Indonesia berlaga.

“Skill balap nya sudah banyak meningkat dan sangat tenang juga dewasa dalam berlaga” tambah Gerry Rosanto, dengan aksen jawa timur yang sangat kental.

Tahun 2023 ini dapat disebut adalah tahun yang penuh prestasi bagi Canya Prasetyo, selain menjadi juara nasional slalom wanita , Canya Prasetyo juga mampu meraih gelar Strata -1 dari Universitas Indonesia.

“Alhamdulillah seluruh keluarga selalu mendukung aku “ ungkap Canya Prasetyo.

“Aku senang apabila ada wanita yang mampu berprestasi di dunia motorsport”. tambah Canya Prasetyo.

Banteng Motorsport kembali membuktikan bahwa mampu menghasilkan pembalap kelas dunia.

“Yang kami lakukan tidak lain adalah bagi kejayaan merah putih” kata H Prasetyo Edi Marsudi.

“Insyallah prestasi akan hadir, karena kami Istiqomah pada pembinaan pembalap nasional agar dapat mengharumkan nama Indonesia di arena Internasional” tambah Haji Prass 86 ,panggilan akran H Prasetyo Edi Marsudi.

Selamat bagi IMI , team nasional Gymkhana dan sponsor.

Hasil kejuaran Gymkhana (female solo class)

1. Ng Aik Sha ( Malaysia)

2. Canya Prasetyo ( Indonesia )

3. Chu Kuo Wei ( Taiwan )

 

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini