BCL Layak Wakili Masyarakat Dapil 6 di DPRD DKI, Ini Dia Sosoknya

Nama Charles Lubis sudah tidak asing di telinga warga Kecamatan Makasar, Cipayung, Ciracas, dan Pasar Rebo. Kini dia, maju sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg) Daerah Pemilihan (Dapil) 6 Jakarta Timur dari Partai NasDem, nomor urut 3. 

Untuk kemampuan Charles tak perlu diragukan. Dia hafal betul apa penyebab banjir dan macet Jakarta. Pria yang biasa disapa BCL (Bang Charles Lubis) ini juga bukan wajah paru dalam percaturan politik di ibu kota.

BCL bisa dibilang sebagai titisan dari politisi senior Jakarta M Taufik. Sebagai staf pribadi dari almarhum M Taufik, BCL sering mempelajari bagaimana kerja-kerja di DPRD DKI Jakarta.

Kini BCL tercatat maju sebagai caleg Partai NasDem dari daerah pemilihan (Dapil) DKI Jakarta 6. Dapil ini akan memperebutkan 10 kursi dengan daerah Kecamatan Makasar, Cipayung, Ciracas dan Pasar Rebo.

Diketahui, BCL adalah staf mantan Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik dan pernah menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra DKI. M Taufik juga dikenal sebagai motor penggerak kemenangan Jokowi-Ahok dan Anies-Sandi saat Pilkada DKI.

“Saya maju untuk melanjutkan perjuangan Bang Taufik. Target saya adalah mensejahterakan warga ibu kota khususnya di Kecamatan Makasar, Cipayung, Ciracas dan Pasar Rebo,” tegas BCL.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini