Jalan Rasuna Said Kebanjiran Parah, Motor Banyak yang Mogok Hingga Macet Parah

Intime – Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan diterjang banjir parah, pada Senin (7/7) malam. Banyak motor yang mogok akibat nekat menerobos banjir.

Banjir itu mengganggu arus lalu lintas di sekitar lokasi, hingga menyebabkan macet panjang.

Hal itu diketahui dari unggahan akun media sosial Instagram @jakarta.terkini, pada senin (7/7) malam.

“Udah kolam aja nih,” tulis Intagram @jakarta.terkini.

Genangan air terjadi akibat meluapnya saluran irigasi akibat hujan yang mengintai Jakarta pada malam ini.

Banjir memaksa kendaraan harus menggunakan lajur paling kanan di ruas jalan itu. Hal ini lantaran lajur paling kanan merupakan ketinggian air yang bisa ditembus.

Banyak masyarakat yang menyampaikan keluhan di kolam komentar. “3 tahun lalu rasuna sait gak pernah banjir,” tulis @bngllh.

Ada juga warga dunia maya yang berkomentar bahwa ada ramalan bahwa Jakarta akan tenggelam pada tahun 2030.
“Beneran ga sih ramalan 2030 jkt tenggelam” tulis @aryjitos.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini