Prasetyo Edi Ajak Warga Dukung Pram-Rano Wujudkan Jakarta Lebih Baik

Mantan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi menghadiri Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Provinsi Daerah Khusus Jakarta Tahun 2024 di Pullman Central Park, Jakarta Barat, Kamis (9/1).

Pada agenda tersebut, KPU Jakarta menetapkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) periode 2025-2030.

Penetapan ini berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 9 Tahun 2025, tentang penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih Provinsi Daerah Khusus Jakarta Tahun 2024.

Pramono Anung-Rano Karno ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) periode 2025-2030. Foto: Instagram/@prasetyoedimarsudi
Pramono Anung-Rano Karno ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) periode 2025-2030. Foto: Instagram/@prasetyoedimarsudi

Sosok yang akrab disapa Mas Pras ini mengucapkan terima kasih kepada warga Jakarta yang telah memberikan suara dan amanatnya kepada Mas Pram dan Bang Doel.

“Alhamdulillah Mas Pram dan Bang Doel telah ditetapkan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Daerah Khusus Jakarta Periode 2025-2030,” tulis Praseryo di akun Instagram pribadinya, @prasetyoedimarsudi, Kamis (9/1).

Tak lupa, ia memberikan apresiasi kepada seluruh rekan partai seperjuangan, partai pendukung, para relawan, simpatisan, serta organisasi masyarakat semuanya yang telah bekerja keras mendukung dan mendoakan Mas Pram dan Bang Doel meraih kemenangan satu putaran ini.

Oleh karena itu, Prasetyo mengajak warga untuk mendukung Mas Pram dan Bang Doel yang setelah dilantik nanti Bekerja keras dan melayani, menjalankan amanah warga Jakarta.

“Mewujudkan Jakarta lebih baik yang warganya sejahtera, makmur dan bahagia. Gaspolll Program Prioritas usai dilantik akan dituntaskan dalam 100 Hari Kerja,” pungkasnya.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini