Ryano Panjaitan: Pemuda Memiliki Kekuatan Besar Memajukan Bangsa 

Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Muhammad Ryano Panjaitan, menyatakan, bonus demografi Indonesia dengan penduduk lebih dari 250 juta, mestinya tidak menjadi bumerang demografi, dengan memaksimalkan peran pemuda. 

Pemuda dianggap memiliki kekuatan besar memajukan bangsa dengan terlebih dulu mandiri secara ekonomi.

Hal itu diutarakan Ryano saat acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Gedung Merdeka, Kota Bandung, Jumat 3 Februari 2023.

“Kita memiliki bonus demografi, tetapi jika ini tidak dimaksimalkan, akan menjadi bumerang demografi. Jika bonus demografi tidak dibarengi mentalitas, pengetahuan kebangsaan, keimanan, dan tidak diberi peluang, maka bukan menjadi bonus, tapi jadi bumerang demografi,” jelas Ryano.

KNPI, kata dia, saat ini memiliki jaringan organisasi hingga tingkat kecamatan. KNPI akan memaksimalkan para anggotanya melalui program Activispreaner. Sebuah program yang mengajak pemuda mandiri secara ekonomi.

“Saat ini, 60 sampai 70 persen pemuda belum mandiri secara ekonomi. Apalagi saat ini kita dihadapkan pada tantangan tingkat pendidikan pemuda yang masih rendah. Artinya, kita akan sangat mudah digantikan oleh robot,” sambungnya.

Diketahui, Rakernas dan Musyawarah Agung yang digelar selama dua hari itu nampak hadir secara virtual Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa hadir secara langsung dan menyambut baik Rakernas KNPI dan Musyawarah Agung oleh DPP KNPI yang dipimpin M. Ryano Panjaitan.

Hadir juga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang menitipkan pesan kepada peserta Rakernas dalam sambutannya sebagai Gubernur Jawa Barat.

“Saya mengajak KNPI menjadi pelopor dinamika pembangunan Indonesia. Kalau Anda sudah memakai Gedung Merdeka, harus lahir gagasan-gagasan besar. Di sini (Gedung Merdeka) harus lahir sebuah perubahan, sebuah sikap, sebuah konsepsi tentang masa depan yang besar,” kata Ridwan Kamil.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini