Kalideres RT Zona Merah Covid-19 Tertinggi di Jakarta Barat

Intime – Kecamatan Kalideres punya titik zona merah Covid-19 per Rukun Tetangga (RT) tertinggi di Jakarta Barat, yakni ada 38 kasus aktif, Kecamatan Palmerah ada sembilan kasus aktif, dan di Kecamatan Kebon Jeruk ada tujuh kasus aktif.

Hal tersebut diungkap oleh Pelaksana tugas Kepala Suku Dinas (Sudin) Kesehatan Jakarta Barat, Yudi Dimyati, di Jakarta. Yudi juga melaporkan secara total jumlah titik zona merah per rukun tetangga (RT) di Kota Jakarta Barat bertambah dari yang sebelumnya 25 pada titik pada Rabu (9/2) kini menjadi 54 titik.

Data Sudin Kesehatan Jakarta Barat, titik zona merah saat ini sudah mencapai 54 titik, zona oranye 576 titik, zona kuning 2.713, dan zona hijau 3.156 titik.

Yudi beserta jajarannya telah melakukan berbagai upaya menekan jumlah kasus aktif COVID-19 di wilayahnya, di antaranya, memberikan penyuluhan tentang penerapan protokol kesehatan serta operasi tertib masker di kecamatan dan kelurahan.

“Kita juga tetap mengimbau masyarakat untuk divaksin. Kita buka gerai vaksin di seluruh kecamatan,” jelas Yudi.

Sejauh ini, pihaknya sudah bekerja sama dengan swasta membuka 12 gerai vaksin di beberapa mal dan lingkungan perkantoran wilayah Jakarta Barat. “Dengan upaya tersebut, kami berharap angka penyebaran COVID-19 per harinya semakin berkurang,” katanya.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Indonesia Terkini